Iloponu, 1 Juli 2025 — Tim dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) bersama Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Provinsi Gorontalo melakukan kunjungan lapangan ke Desa Iloponu, Kecamatan Tibawa, pada Selasa (1/7). Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau secara langsung kesiapan Desa Iloponu yang akan mewakili Provinsi Gorontalo dalam ajang Lomba Desa Tingkat Regional Tahun 2025.
Dalam suasana santai, tim melakukan perbincangan dengan Kepala Desa Iloponu dan beberapa perangkat desa terkait proses persiapan yang telah dilakukan, mulai dari pembenahan administrasi, peningkatan pelayanan publik, hingga kebersihan lingkungan desa. Tim juga turut mengamati berbagai inovasi dan kegiatan masyarakat yang menjadi nilai tambah dalam penilaian lomba.
“Desa Iloponu menunjukkan semangat dan kesiapan yang baik. Ini menjadi modal penting untuk melangkah ke tingkat regional,” ujar salah satu anggota tim sambil berbincang santai dengan jajaran desa.
Kepala Desa Iloponu menyampaikan terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh pemerintah provinsi. Ia mengungkapkan bahwa pihak desa terus berupaya menyempurnakan berbagai aspek penilaian dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat.
Kunjungan ini menjadi momen penting untuk memperkuat koordinasi serta memastikan kesiapan teknis dan non-teknis Desa Iloponu menuju tahapan penilaian tingkat regional.